Tiga Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris UM Kendari Lolos Program Internship di Thailand
Kendari – Tiga mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Muhammadiyah Kendari (UM Kendari) berhasil lolos mengikuti program Internship di Provinsi Yala, Thailand. Ketiganya adalah Apriansyah Ashar, I Ketut Wahyu Juliyanto, dan Heri Supriadi.
Program yang diselenggarakan oleh Muhammadiyah Association of Thailand ini akan berlangsung selama dua bulan, mulai September hingga November 2025. Selama kegiatan berlangsung, para mahasiswa akan mengajar Bahasa Inggris di sekolah-sekolah yang ada di Provinsi Yala secara offline.
Untuk mengikuti program ini, mahasiswa harus memenuhi sejumlah persyaratan, antara lain: berstatus mahasiswa aktif, fasih berbahasa Inggris, menguasai teknik mengajar bahasa Inggris di sekolah, serta diutamakan bagi peserta laki-laki.
Melalui program ini, para peserta akan memperoleh berbagai manfaat, di antaranya akomodasi gratis, makanan harian, uang saku bulanan sekitar 2.000 Baht Thailand, serta sertifikat kegiatan. Adapun biaya tiket pesawat pulang-pergi ditanggung oleh masing-masing mahasiswa.
Keberhasilan Apriansyah, Wahyu, dan Heri lolos dalam program Internship ini menjadi capaian membanggakan, sekaligus membuka peluang lebih luas bagi mahasiswa UM Kendari untuk terus berkiprah di kancah internasional.
Pelepasan resmi ketiga mahasiswa akan dilaksanakan pada 28 Juli 2025 di Universitas Muhammadiyah Kendari, sebelum mereka berangkat menuju Thailand.
Partisipasi mahasiswa dalam program internasional ini menjadi bukti nyata komitmen UM Kendari dalam mendorong mahasiswa untuk memperluas pengalaman global, mengasah kemampuan berbahasa, serta meningkatkan kompetensi mengajar di tingkat internasional.